
Assalamu alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat datang calon mahasiswa-mahasiswi STAI Al Gazali Soppeng,
Kampus bernuansa islami satu-satunya di Kabupaten Soppeng.
Hadir kembali mengajak para calon generasi masa depan di tahun akademik 2025/2026 untuk bergabung dengan kampus hijau di bumi Latemmamala.
Terdapat 5 program studi pilihan, yaitu:
1. Pendidikan Agama Islam
2. Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
3. Ekonomi Syariah
4. Pendidikan Bahasa Arab
5. Hukum Keluarga Islam
Untuk mendukung para calon mahasiswa-mahasiswi meraih cita-cita, STAI Al Gazali Soppeng memfasilitasi sejumlah program beasiswa dan pelayanan akademik yang profesional.
Didukung para dosen-dosen berkualifikasi Magister dan Doktor, yang mengedepankan pendekatan terbaik dalam mendampingi calon-calon mahasiswa (i) menjalani proses perkuliahan.
Selain itu, terdapat organisasi-organisasi kemahasiswaan untuk pengembangan diri dan pengabdian terhadap masyarakat. Biaya kuliah di STAI Al Gazali Soppeng pun sangat terjangkau.
Dan tentu saja memberikan ruang lebih luas untuk kuliah sambil bekerja atau membantu orang tua karena lokasinya strategis, yaitu di pusat kota Soppeng, yang dapat di akses dari segala wilayah di Kabupaten Soppeng.
_______